Text
Nisa Ilmuwan cilik
Komik seri Nisa (Annisa) ini berisi pesan tentang pengetahuan, kesehatan, yang dekat dengan keseharian anak-anak. Apa saja perilaku, sikap, hal-hal yang terlupa atau yang telah menjadi kebiasaan anak-anak, dimana tokoh utamanya adalah Nisa (Annisa). Nisa akan menjadi "penasehat" bagi teman-temannya. Annisa gemar belajar segala hal yang terkait dengan sains. Cita-citanya memang ingin menjadi ilmuwan. Banyak pengetahuan yang didapat Annisa dari kegemarannya itu. Ia jadi tahu gunanya bermain di ruang terbuka, apa itu âotak bekuâ, kutu air, mengerti perilaku laba-laba, makanan bergizi, air laut yang tidak boleh diminum, gunanya minum sambil duduk, manfaat puasa, khasiat siwak, dan sederet pengetahuan lainnya. Berbagai pengetahuan itu sangat membantu Annisa untuk menjadi anak yang cerdas dan berguna bagi lingkungan terdekatnya.
Tidak tersedia versi lain