Text
Memahami dan mengelola emosi : sebuah terapi jiwa agar terbebas dari belenggu emosi
Dalam menjalani kehidupan, kita selalu hidup berbarengan dengan emosi. Baik yang bersifat positif maupun yang negatif, emosi pasti dan selalu ada dalam diri kita. Maka dari itu, emosi itu adalah bagian yang sangat penting dalam kehidupan kita. Dan tentu saja, kita gak boleh abaikan emosi kita begitu saja. Emosi adalah perasaan intens yang dirasakan seseorang sebagai reaksi terhadap sesuatu atau seseorang. Emosi seseorang muncul gak hanya dipicu oleh hal-hal besar saja, melainkan juga oleh hal-hal kecil.
Menurut penelitian 85% orang mengalami depresi, trauma, stress, dan hal ini terjadi kepada siapa saja, kapan saja, baik itu orang dewasa, anak kecil, maupun orang tua. Semua bisa terkena. Angka stres dan bunuh diri semakin tinggi dan indeks kebahagiaan makin sulit dicari. Lalu apa yang sebenarnya terjadi? Lalu bagaimana solusinya? Mengapa kebahagiaan menjadi sesuatu yang sulit dicari? Mengapa sangat susah menerima kenyataan? Mengapa susah untuk bersabar? Mengapa mudah stres dan panik?
Tidak tersedia versi lain